jurnalisnusantarasatu.id|Bandung – Dalam rangka memperingati Hari Kemenkumham yang ke-78,Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kantor Wilayah Jawa Barat dengan bangga mengumumkan pelaksanaan turnamen Cabang Olahraga Bola Basket Antar Korwil.
Kegiatan ini akan berlangsung dari tanggal 11 hingga 13 Agustus 2023 di Elite Arena.Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat ikatan antara UPT Kemenkumham Jawa Barat serta membangkitkan semangat kebersamaan dan kompetisi dalam wadah olahraga.
Pembukaan resmi turnamen oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat R. Andika Dwi Prasetya serta diikuti oleh seluruh Pimpinan Tinggi Pratama Kantor Wilayah dan beberapa Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) pads Jumat, (11/8/2023) di Elite Arena Jawa Barat.
“Momen ini menjadi awal yang berarti dan memberikan semangat kepada peserta untuk memulai kompetisi dengan semangat yang tinggi.” kata R.Andika Dwi Prasetya saat dikonfirmasi awak media.
Kakanwil Secara simbolis menandai pembukaan dengan melempar bola basket ke dalam keranjang.
“Turnamen ini berhasil menyatukan antusiasme kompetitif dari berbagai Korwil, termasuk Korwil Bandung Raya, Ciayumajakuning, Cipurwabesuka, Bogor Raya, Suci Raya, dan PrianganTimur.”ujar R.Andika Dwi Prasetya.
Setiap tim menampilkan kemampuan olahraga yang luar biasa serta jiwa sportivitas yang luhur. Selain turnamen antar Korwil, rangkaian kegiatan juga mencakup acara 3-Point Contest yang semakin memeriahkan atmosfer.
Di samping turnamen dan kompetisi lainnya, acara ini juga menampilkan eksibisi yang luarbiasa. Adalah Tim Kemenkumham Jabar, BNNP Provinsi Jawa Barat, serta Tim PBBP Pusat yang bertanding dalam pertandingan eksibisi tersebut.
“Kegiatan ini tidak hanya menguatkan hubungan antara Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Barat dengan masyarakat, tetapi juga membentuk semangat kolaborasi dan semangat positif melalui olahraga. Dukungan dari peserta, pemimpin, dan seluruh mitra kami memberikankontribusi besar dalam mewujudkan acara yang berkesan dan bermakna ini.”pungkas orang nomor satu di Kanwil Kemenkumham Jabar.(LAG76)